WARTA PAROKI

Bersih Peralatanmu, Sebersih Hatimu

Bersih peralatanmu, sebersih hatimu. Demikian slogan yang sesuai untuk menggambarkan Misdinar Santo Tarcisius Paroki Santo Yusup Ambarawa.

JagoKomsos.Org – Minggu, 19 Desember 2021, Misdinar Santo Tarcisius Paroki Santo Yusup Ambarawa mengadakan kegiatan bersih-bersih peralatan misdinar dan menyiapkan jubah misdinar untuk digunakan pada Perayaan Natal mendatang.

Acara yang dimulai sejak pukul 11.00 WIB ini, mengambil tempat di tangga belakang Sankristi. Tempat ini berlokasi tepat di belakang bangunan gereja dan seolah menjadi kantor mangkalnya anak-anak Misdinar, bahkan sudah sejak dahulu. Semua pengurus Misdinar hadir, tak terkecuali para anggota Misdinar juga turut terlibat dalam kegiatan ini.

Kegiatan ini dikoordinir oleh Divisi Perkap Putra-Putri Altar Santo Tarcisius. Peralatan yang dibersihkan terutama alat-alat yang akan digunakan untuk serentetan Misa Natal nantinya. Adapun peralatan tersebut meliputi wiruk dan navikula, lentera lilin, salib, bejana air suci, hingga lonceng kecil.

Tujuannya adalah perawatan berkala agar terlihat bersih dan berkilau serta awet. Jubah-jubah ditata untuk 8 set misa sekaligus, baik itu jubah, amik, single dan slempang. Untuk bagian ini, menjadi tanggung jawab para Putri Altar. Sedangkan para Putra Altar tampak begitu sibuk membersihkan peralatan dari logam.

Sebuah Ritual Tahunan

Bagi umat Katolik, mempersiapkan Natal dapat dilakukan dengan berbagai macam cara dan budaya. Dimulai dari persiapan rohani seperti menjalani ibadat adven di lingkungan maupun wilayah, termasuk pengakuan dosa. Sedangkan untuk persiapan fisik, bisa juga dilakukan umat dengan ritual tahunan ini seperti membuat gua dan pohon natal, menyiapkan makanan Natal, hingga persiapan berbagai keperluan Liturgi bagi panitia Natal.

Seolah tak mau ketinggalan, demikianlah putra-putri altar Paroki Santo Yusup Ambarawa melakukan ‘ritual tahunan’ jelang Perayaan Natal tahun ini. Selain mempersiapkan diri lewat sederet latihan untuk tugas-tugas Natal, mereka juga mempunyai ‘ritual khusus’ di belakang gereja yang selama ini menjadi markas mereka.

Para putri altar mempersiapkan berbagai peralatan misa, seperti jubah misdinar yang dipakai untuk misa, sedangakan bagi putra-putra altar, merka mempunyai ritual juga yaitu membersihkan alat-alat misa seperti wiruk, salib, tempat lilin, dan lain sebagainya.

Melalui tangan-tangan kecil dari anak-anak ini, berbagai peralatan dari logam mereka poles ulang dengan menggunakan braso sehingga menjadi berkilau kembali. Dengan demikian, Perayaan Natal nantinya menjadi semakin tampak prima. Rupanya ritual ini sudah ada sejak dulu dan menjadi semangat Natal tersendiri bagi mereka.

“Sudah menjadi tradisi ketika menjelang Natal kami bersihkan kembali peralatan Misa terutama yang terbuat dari logam. Selain untuk menjaga kebersihan, tentu saja agar alat-alat Misa ini dapat lebih awet dan dapat digunakan lebih lama.” jelas Mas Andre, senior sekaligus pendamping Misdinar yang kini tergabung dalam Tim Pelayanan Paramenta di bawah Bidang Liturgi dan Peribadatan.

Baca juga : Persiapan Misdinar Jelang Natal

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari JagoKomsos.Org

Mari bergabung di Grup dan Chanel Telegram “JAGO KOMSOS“, caranya klik link https://t.me/jagokomsos kemudian join. Anda harus menginstall aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Liputan : Yohanes Dandyanto & JP Awig Sudjatmiko

Jago Komsos

Tim Pelayanan Komunikasi Sosial Paroki St. Yusup Ambarawa

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *