Sekolah Minggu Menumbuhkan Iman Katolik Anak
Sekolah minggu adalah kegiatan pembelajaran iman bagi anak-anak yang diadakan setiap minggu. Sama halnya dengan PIA Gereja St. Yusuf Ambarawa yang diadakan minggu di halaman belakang Gereja pada saat perayaan ekaristi dimulai pukul 08.00 atau pada saat ekaristi misa kedua dimulai. Tujuan diadakan sekolah minggu adalah untuk mengenalkan anak-anak mengenai ajaran gereja sejak dini, mendalami kitab suci, serta membangun iman dan moral sesuai dengan nilai-nilai kristiani, serta membangun kebiasaan berdoa dan hidup dalam kasih Tuhan.

Peran orang tua dalam sekolah minggu sangatlah penting. Mereka tidak hanya mengantarkan anak-anak ke tempat kegiatan, tetapi juga berperan sebagai pendamping utama dalam proses pertumbuhan iman anak. Orang tua diharapkan dapat mengajak anak-anak untuk memahami ajaran agama dengan cara yang menyenangkan dan mudah dipahami. Dengan adanya dukungan dari orang tua, anak-anak akan merasa lebih termotivasi dan terlibat dalam kegiatan sekolah minggu ini, yang dapat membantu memperkuat iman mereka dalam kehidupan sehari-hari.

Oleh karena itu, kerja sama yang baik antara katekis, guru agama, pendamping PIA, dan orang tua sangat dibutuhkan untuk menciptakan lingkungan yang mendukung pertumbuhan iman anak-anak di Paroki St. Yusuf Ambarawa. Dengan demikian, Sekolah Minggu bukan hanya menjadi ajang belajar, tetapi juga tempat di mana anak-anak dapat merasakan kasih Tuhan secara nyata dalam kehidupan mereka.
Kegiatan sekolah minggu diisi dengan berbagai kegiatan seperti mendengar firman Tuhan, bernyanyi, menari serta membuat prakarya. Anak-anak sangat antusias dalam kegiatan sekolah minggu, terlebih mereka mendapat pengalaman serta berinteraksi dengan teman baru dari berbagai wilayah yang ada di paroki Ambarawa. Kegiatan ini ditutup dengan mendapatkan berkat dari Romo setelah mereka mendengarkan firman Tuhan.
Baca juga : Dari PIA Menuju Golgota